Pages

Selasa, 22 Juni 2010

Tips Install Ubuntu Lucid 10.04 LTS ke USB Flash-Disk

Ubuntu merupakan salah satu Distro Linux OS ( Operating System ) yang dapat dikatakan sangat popular dikalangan para Linuxer ( pengguna linux ) dikarenakan banyak hal seperti besarnya dukungan komunitas, banyaknya repository yang tersedia, efek grafisnya yang memukau, lebih user friendly, tersedia dalam banyak platform seperti Ubuntu desktop, Ubuntu Server, Ubuntu Netbook, dan yang paling bagusnya lagi adalah Ubuntu tersebut dapat di-install di USB Flash-Disk.

Adapun untuk meng-install-nya dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini :
  1. Download terlebih dahulu ubuntu 10.04 Desktop di sini.
  2. Install software 7zip yang digunakan untuk meng-extract file iso Ubuntu 10.04 (jika belum punya software-nya, dapat di download di sini).
  3. Lakukan format terhadap USB Flash-Disk yang akan di-install Ubuntu Lucid 10.04 dengan cara klik kanan di Icon USB Flash-Disk dan pilih format, berikan tanda cek pada kolom quick format dan klik ok. (gambar 1).
  4. Jalankan program Universal-USB-Installer-v1.6.5.exe (jika belum punya download disini) hingga muncul seperti gambar 2 dan klik I Agree.
  5. Pada Listbox, pilih Ubuntu 10.04 Desktop i386. (gambar 3).
  6. Klik Browse dan carilah file ubuntu-10.04-desktop-i386.iso (gambar 4). Jika sudah ditemukan, klik open.
  7. Di Listbox step 3, pilihlah Label USB Flash-Disk yang akan di-install ubuntu 10.04. pada contoh ini labelnya K:\ dan klik create. (gambar 4).
  8. Tunggu sampai proses Extract complete (gambar 5).
  9. Klik Close. Dan proses instalasi selesai.
  10. Untuk mencoba menjalankan ubuntu dari USB Flash-Disk, Restart Komputer Anda dan atur booting di BIOS sehingga first-boot-nya menjadi USB Flash-Disk.
  11. Congratulations, you've succeeded in installing ubuntu in a usb flash disk..
Download full artikel di sini.

Gambar - gambar :

Spoiler [Gambar 1] :

Spoiler [Gambar 2] :

Spoiler [Gambar 3] :

Spoiler [Gambar 4] :

Spoiler [Gambar 5] :

Spoiler [Gambar 6] :

Spoiler [Gambar 7] :


0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered by Blogger